Thursday, June 9, 2011
Syarat Pembuatan Poster, Leafleat, Lembar Balik dan Slide Transparansis (OHP)
A. Poster Ialah bentuk media cetak yang berisi pesan – pesan atau informasi kesehatan yang biasanya di temple di tembok – tembok, di tempat – tempat umum atau di kendaraan umum.
Syarat :
1. Menggunakan bahasa yang mudah dimengerti
2. Kalimatnya singkat, padat, jelas dan berisi
3. Dikombinasikan juga dalam bentuk gambar
4. Menarik minat untuk dilihat
5. Bahan yang digunakan bagus, tidak mudak rusak, sobek.
6. Ukuran disesuaikan dengan tempat pemasangan dan target pembaca.
B. Leaflet Ialah bentuk penyampaian informasi atau pesan – pesan kesehatan melalui lembaran yang dilipat. Isi informasi dapat dalam bentuk kalimat maupun gambar atau kombinasi antara keduanya.
Syarat :
1. Menggunakan bahasan sederhana dan mudah dimengerti oleh pembacanya
2. Judul yang digunakan harus menarik untuk dibaca
3. Jangan banyak tulisan, sebaiknya dikombinasikan antara tulisan dan gambar
4. Materi harus sesuai dengan target sasaran yang dituju.
C. Flif Chart (Lembar balik) Ialah media penyampaian pesan atau informasi – informasi kesehatan dalam bentuk lembar baik. Biasanya dalam bentuk buku gambar di mana tiap lembar (halaman) berisi gambar peragaan dan lembar baliknya berisi kalimat sebagai pesan atau informasi yang berkaitan dengan gambar tersebut.
Syarat :
1. Berisikan gambar – gambar untuk menjelaskan pesan yang hendak disampaikan
2. Di lembar sebaliknya terdapat kalimat penjelasan gambar
3. Mudah dibawa oleh penyuluh
4. Ukuran disesuaikan dengan target/jumlah peserta
5. Gambar yang ditayangkan menarik, mudah dipahami dan sesuai dengan penjelasan yang disampaikan
D. Transparansis untuk OHP
Syarat :
1. Ditulis di kertas plastik transparan
2. Ditulis dengan pen/spidol permanent maker (boleh juga dari fotocopy)
3. Tulisanya tidak mudah luntur atau terhapus
4. Tulisan yang digunakan harus jelas dan besarnya disesuaikan agar mudah dibaca
5. Berisikan poin – poin penting materi yang disampaikan
6. Boleh ditambahkan gambar/diagram
7. Harus sesuai dengan target peserta.
By. Tri Aan Agustiansyah
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment